Wednesday, 25 December 2013

Harga perhiasan dan harga sebuah restu dari Orang tua



Pernahkah anda berfikir dan membandingkan mana yang lebih mahal antara harga perhiasan dan harga sebuah restu dari Orang tua ? Restu yang mencakup segalanya, lebih lebih restu untuk JODOH .



“Ketika seseorang memanjat pohon cinta, Pasti Orang itu ingin memetik buah cinta” Kecuali Orang itu hanya ingin sekedar memanjat atau sekedar berteduh dibawah tersebut. ( Play Boy or Play Girl ).
Dan ketika Orang tersebut berhasil memanjat dan hendak memetik buah cinta tersebut, tiba tiba pohon cinta itu berbicara “Jangan!!, jangan kau petik buah cinta itu, kau tak pantas menerima buah cinta itu”.
Si pemanjat menjawab 
“Aku ingin memiliki buah itu, kenginanku begitu besar untuk memilikinya, dan jika dengan mengambilnya aku harus minta izin padamu, maka itu akan ku lakukan”.
Si pemanjat ibarat seorang lelaki yang ingin melamar kekasihnya, Dia berjuang untuk mendapatkan hati Orang tua Si gadis untuk mendapat restunya, Namun kita tau pasti ada keraguan dari Orang tua gadis yang mau dilamar tersebut karena suatu alasan.
“Perhiasan itu mahal, Tapi pada akhirnya Restulah yang akan menentukan seberapa mahal harga perhiasan tersebut”

Menurutku Restu bersifat tulus & Tulus itu berasal dari hati, Hati yang baik pada akhirnya akan menemukan restu yang baik pula, Dan segala yang baik adalah milik Alloh SWT.


Dan tak ada ganjalan sama sekali jika kita mengikuti cara Alloh SWT.

No comments:

Post a Comment